Kata-kata Motivasi Sembilan Puluh persen dari semua orang yang gagal sebenarnya tidak kalah...mereka hanya menyerah
- Paul J Meyer -

Sungguh Nyata

PENGAKUAN IMAN RASULI
1. Aku percaya kepada Allah Bapa yang Mahakuasa, khalik langit dan
bumi.
2. Dan kepada Yesus Kristus AnakNya Yang Tunggal, Tuhan Kita.
3. Yang dikandung daripada Roh Kudus, lahir dari anak dara Maria.
4. Yang menderita sengsara dibawah pemerintahan Pontius Pilatus,
disalibkan mati dan dikuburkan turun ke dalam kerajaan maut.
5. Pada hari yang ketiga bangkit pula dari antara orang mati.
6. Naik ke surga, duduk disebelah kanan Allah, Bapa yang Mahakuasa.
7. Dan dari sana Ia akan datang untuk menghakimi orang yang hidup
dan yang mati.
8. Aku percaya kepada Roh Kudus.
9. Gereja yang Kudus dan Am, persekutuan Orang Kudus
10. Pengampunan Dosa.
11. Kebangkitan Tubuh.
12. dan Hidup Yang Kekal.
AMIN.

Rabu, 03 Februari 2010

Untuk kitab dalam Alkitab yang disebut Mazmur, lihat pula Kitab Mazmur
Mazmur adalah sejenis puji-pujian. Dari bahasa Yunani psalmos berasal dari kata psallô (memainkan musik, memetik dengan jari) dan dalam bahasa Inggris menjadi psalms. Mazmur adalah iring-iringan musik yang menyertai nyanyian, syair yang dinyanyikan dan biasanya diiringi dengan musik.
Mazmur juga dapat berarti kidung / lagu - dari bahasa Yunani ôdê berasal dari kata kerja adô (bernyanyi, bersenandung), namun kidung dapat disertai dengan musik ataupun tidak.
Terakhir, Mazmur berarti nyanyian / himne - dari bahasa Yunani humnos berasal dari kata hudeô (merayakan/perayaan, memperingati/peringatan) dan berarti kidung puji-pujian yang dipersembahkan kepada Allah, dewa, pahlawan, atau orang-orang besar.
Ketiga kata ini sangat memungkinkan untuk dipergunakan pada satu kesempatan secara bersama-sama.
Raja Israel yang terkenal menggubah banyak Mazmur adalah Daud, dan gubahan-gubahannyanya yang menceritakan puji-pujiannya, keluh-kesahnya, dan suka-dukanya, bersama-sama dengan beberapa gubahan pengarang yang lain, dibukukan dalam kitab Mazmur.
Kitab Mazmur memiliki 150 syair mazmur yang kebanyakan ditulis oleh Daud, Asaf, serta beberapa orang lainnya. Alat musik yang digunakan beragam, mulai dari kecapi, gambus, rebana, dan alat musik Israel yang lain. Melodi aslinya sudah tidak dapat diketahui lagi sehingga banyak orang yang menggubah melodi yang modern untuk syair-syair dalam kitab Mazmur. Sebagai contoh, gereja Anglikan Inggris memiliki melodi yang lengkap untuk ke-150 syair dalam kitab Mazmur. Karena setiap bahasa memiliki terjemahan yang berbeda-beda atas kitab Mazmur, maka setiap bahasa rata-rata juga memiliki melodi yang berbeda-beda untuk mazmur-mazmur tersebut.

Tidak ada komentar:

Powered By Blogger